Rabu, 10 Desember 2014

Cantik Alami Berkat 5 Buah Ini



Kecantikan & kesehatan kulit tidak hanya bisa didapat dari produk kecantikan berteknologi tinggi. Buah-buahan juga tidak kalah berkhasiatnya jika digunakan secara rutin.

Buah apa saja yang bisa membuat kulit cantik dan mulus alami?

1. Stroberi
Kontribusinya untuk kecantikan sangat besar karena mengandung antioksidan yang berguna untuk melawan radikal bebas. Sehingga membantu memperbaiki kondisi kulit akibat polusi, mengatasi kulit kusam, mengecilkan pori-pori dan mencerahkan kulit. Gunakan sebagai masker sederhana yang mudah dilakukan di rumah bersama anak.
 





2. Apel
Memiliki multimanfaat untuk kecantikan, yaitu melembabkan dan menyegarkan kulit dan rambut, Caranya, gunakan jus apel pada bilasan terakhir saat mencuci rambut untuk mencegah ketombe. Atau, tambahkan jus apel ke dalam air mandi untuk membersihkan dan melembutkan kulit.

Pectin yang terkandung di dalam apel juga ampuh melawan jerawat. Selain itu, apel juga memiliki tannin untuk mempercantik gigi dan menyegarkan napas.

3. Lemon
Gunakan irisan buah lemon untuk melembutkan kulit kasar pada tumit dan siku. Lemon juga berkhasiat menghilangkan noda hitam, noda bekas jerawat dan menipiskan bekas luka.

4. Pepaya
Kaya enzim papain dan vitamin A yang berkhasiat meluruhkan sel kulit mati. Racik pepaya tumbuk dengan 3 sdm lidah buaya untuk digunakan sebagai lulur seluruh tubuh sebulan sekali.

5. Mentimun
Kandungan 90% air di dalam mentimun membuat kulit tampak selalu segar. Mineral dan potasium yang juga terkandung dalam mentimun membantu metabolisme dan pertumbuhan sel kulit baru sekaligus melembabkan kulit kering bersisik akibat dehidrasi. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar